1.01.2013

ruang

entah mengapa dan sudah lama sekali, ingin membuat sebuah tulisan dengan judul "ruang". dan kebetulan setelah berdiskusi dengan seorang teman baik, mendapat inspirasi untuk melanjutkan tulisan yang sudah lama diam, yaitu dari sebuah kata : "ruang".

ada hal-hal yang sebenarnya tidak bisa diungkapkan dengan kata apapun, well disaat itulah kita butuh sebuah ruang.
ruang untuk berfikir, ruang untuk tenang, ruang untuk mengumpulkan kekuatan.
ruang untuk sendiri.
karena sometimes kita berada dalam situasi yang tidak kita bayangkan sebelumnya.
bentuknya bisa bermacam-macam, bisa sebuah tulisan, sebuah gambar, sebuah tangis, sebuah tawa dan bahkan hanya sebuah diam.
ruang yang kita pilih adalah cara untuk kita bertahan dari apa yang sedang dihadapi.
everybody has their own way, a different way.

circle of life lah yang telah membuat eksistensi sebuah ruang dalam kehidupan kita.
circle of life lah yang secara tidak sadar yang membuat diri kita menjadi lebih dewasa dalam menyikapi suatu hal.
lingkaran yang telah membentuk sebuah kepribadian.

ada sebuah titik dimana kita merasa tak seharusnya kondisinya seperti ini.
You can't always get what you want.
kita tidak selamanya bisa mendapatkan apa yang kita inginkan.
tidak selamanya semua yang kita mau bisa didapat dengan jalan yang kita bayangkan.

it's life.
ketika sesuatu tidak sesuai dengan rencana.
ketika sesuatu tidak pada garis yang kita inginkan.
kita akan sadar bahwa kita adalah insan yang tak berdaya.
seraya ingin lari dari apa yang telah terjadi.

namun, kita tidak bisa selamanya menghindar. terlalu lama berdiam, menangis atau meratapi keadaan tidak bisa menyelesaikan apapun.
karena semua itu harus dihadapi.
we have to keep moving.
face it! maybe it's hard, tapi sesungguhnya Yang Maha Kuasa yang paling mengetahui seberapa besar kekuatan yang kita miliki, dan tidak akan memberikan ujian yang kita tidak mampu untuk menghadapinya.

kita tidak pernah sendiri.

kekuatan itu bisa datang dari mana saja dengan cara yang mungkin tidak biasa.
sebuah titik cerah itu adalah hasil usaha-kerjakeras, doa dan memasrahkan segalanya kepadaNya setelah kita melakukan 2 hal sebelumnya.
yang menurut kita terbaik, namun belum tentu menurutNya itu adalah yang terbaik bagi kita.

ketika kita berada pada ruang itu, kekuatan yang kita miliki adalah semangat untuk tetap tersenyum.
believe it or not, sebuah senyuman adalah sebuah kekuatan yang sangat luar biasa dampaknya.
senyuman itu bisa menjadi sebuh hiasan indah seorang insan. sebuah senyuman bisa berarti segalanya.
ketika sebuah senyuman menggambarkan kekhawatiran, ruang itu dapat menyejukkannya.

di ruang itu, saatnya kita mengambil hikmah dari segala yang telah terjadi, yang mungkin telah membuat kita tersenyum dan menangis di waktu yang bersamaan.
semua yang terjadi pasti ada hikmahnya, tergantung bagaimana cara kita melihatnya, seberapa besar kebesaran hati kita untuk menerimanya dan seberapa mau kita menjadikannya sebuah pelajaran berharga untuk sebuah masa depan.
dan semua itu membutuhkan keikhlasan untuk menjalaninya.
bagian tersulit dari sebuah circle of life.

semua itu membutuhkan waktu.
semua itu membutuhkan kekuatan.
semua itu membutuhkan kepercayaan.
semua itu pasti akan berlalu dan ada hikmahnya.

ruang itu adalah tempat yang tenang.
namun tidak bisa selamanya kita berada di ruang itu.
ruang itu hanyalah persinggahan sementara.
karena kenyataan lah yang harus dihadapi.


"Promise me you'll always remember: You're braver than you believe, and stronger than you seem, and smarter than you think." ― Christopher Robin to Winnie the Pooh
A.A. Milne's Winnie the Pooh

2 comments:

Anonymous said...

Every single room we've entered and crossed has its own portion, and we never knows when we will enter and cross it again, to make a projection of another room we wish to enter with (maybe) same enrollment key. So, don't break the key, don't seal the door, and don't burn the bridge between room ;)

Godspeed & Allah with us bestie.
Happy new year 2013!

fakhri said...

life is all about falling, living is all about getting back up.

life is unfair, that's true, because if life is fair, everyone will not remember the existence of The Almighty.

Write your wish with pencil and give Allah the eraser, He will correct the wrong one and write the better one for you :)

nindy

My photo
a cheerful girl, can't stop laughing and always try to give her best smile.. =)
 

awan sejuta mimpi... Design by Insight © 2009

This template is brought to you by : allblogtools.com | Blogger Templates